Ketua dan Wakil BEM Fakultas Pertanian Unkhair Terpilih Sekarang

Ketua BEM dan Wakil Ketua BEM
Fakultas Pertanian Unkhair Terpilih 2021-2022


Aspirasipress.com -- Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) Fakultas Pertanian Universitas Khairun (Unkhair) menetapkan Abdul Kadir Rifai dan Gunawan Idham K.H sebagai ketua dan wakil ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Pertanian Universitas Khairun terpilih periode 2021-2022. 

Ketua KPUM Fakultas Pertanian Sandy Tjloa mengatakan dari hasil rekapitulasi kandidat nomor urut 02 menang telak dengan perolehan suara sebanyak 292. Mengalahkan dua calon Ketua BEM dari kandidat 01 yakni Isra Hi Umar dan Amin Muhaimin dengan suara 273 dan kandidat 03 yakni M. Gardi Umar dan Nurafni Safar dengan suara 169.

Rekapitulasi suara pemilihan BEM ini ditetapkan pada pleno di hari ini, Senin (5/4/2021) di Pendopo Fakultas Pertanian pukul 17.30 sore tadi.

Ketua dan wakil ketua BEM Fakultas Pertanian terpilih merupakan perwakilan dari Prodi Ilmu Tahan dan Teknologi Hasil Pertanian. Mereka diusung melalui Partai Kumpulan Inspirasi Mahasiswa (PKI-M) dari angkatan 2017.

Menurut Sandy, memakai partai mahasiswa karena tengah melaksanakan pemilihan umum dengan mekanisme demokrasi dan seluruh mahasiswa dapat berpartisipasi dalam pemilihan.

Sementara Sandy bilang, proses perhitungan suara di hitung pada masing-masing TPS dan diserahkan kepada KPUMF. Selanjutnya, lembaga yang dibentuk mahasiswa ini melakukan rekapitulasi suara secara keseluruhan dan melakukan pleno penetapan paslon yg meraih suara terbanyak.

"Proses pemilihan berjalan dengan baik.Pemilihan di lakukan dengan cara pemilih mencoblos pada kertas suara yang telah di siapkan oleh KPU," kata Sandy, mahasiswa dari Prodi Agroteknologi itu.

Proses pemilihan macam ini, menurut Gunawan Hartono, Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan Fakultas Pertanian bahwa tampaknya mahasiswa Fakultas Pertanian sudah memahami bagaimana laku demokrasi yang baik.

"Semoga  apa yang dilaksanakan tadi dapat menjadi contoh yang baik bagi teman-teman lingkup Unkhair," ujar Hartono. 

Dia berharap supaya mahasiswa yang terpilih sebagai ketua dan wakil ketua BEM Fakultas Pertanian bisa bekerja sama dengan Himpunan Mahasiswa Program Studi di lingkup fakultas dan bersinergi dengan pihak fakultas.

"Serta dapat menjalankan program-programnya demi memajukan Faperta ke depan," tuturnya.

Ketua BEM terpilih periode 2021-2022, Abdul Kadir Rifai mengucapkan terimakasih kepada mahasiswa yang mendukungnya dan semua pihak yang terlibat sehingga dia terpilih menjadi ketua BEM. Kepada Wadek III Gunawan Hartono juga tak luput ia ucapkan terimakasih karena sudah meluangkan waktu mengawal KPUMF sampai berjalan maksimal. 

"Patut kita garis bawahi bahwa setiap pertarungan mesti ada yg menang juga kalah, yg menang harus tetap membenahi dan yg kalah harus legowo," ujar Rifai.

Soal nanti berjalannya program dari BEM, dia harap agar mahasiswa pertanian, "nanti jangan bosan-bosan dalam mengkritik dan menawarkan ide maupun gagasan dalam kepemimpinan BEM Faperta di periode ini."

Hal itu perlu, karena bagi dia untuk keberlangsungan program utama kepengurusan selama dia memimpin, yakni mendorong peningkatan kapasitas dan kapabilitas mahasiswa pada basic keilmuan maupun sosial sebagai proses pembaharuan. 

"Ini merupakan salah satu inisiatif untuk bagaimana mengembalikan kesadaran terhadap fungsi dan peran mahasiswa lebih khususnya di fakultas pertanian," imbuhnya.


Reporter: Darman

Editor: Susi

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama